14 Manfaat Daun Jambu Biji yang Jarang Orang Ketahui, Padahal Luar Biasa Sekali - BAGIKAN!!

Manfaat Daun Jambu Biji - Siapa sih yang tidak kenal dengan khasiat buah yang satu ini. Jambu biji sangat terkenal dengan kandungan vitamin C-nya yang sangat tinggi, bahkan lebih tinggi ketimbang jeruk yang memiliki citamin C tinggi

Namun memang, antara jeruk dan jambu biji beda pamor. Pamor jeruk lebih populer dan cenderung high class ketimbang jambu biji. Padahal kalau soal khasiat dan kegunaan, jambu biji lebih unggul ketimbang jeruk. Nah, kalau kita berbicara soal daun jambu biji, manfaat daun jambu biji juga sangat luar biasa, tidak berbeda jauh dengan buahnya.

Sudah banyak produk kesehatan yang menjadikan daun jambu biji untuk bahan utamanya. Kalau saat ini obat yang kita temui yang menggunakan daun jambu biji seperti obat diare. Karena memang manfaat daun jambu biji yang sudah tidak diragukan lagi adalah dapat kita gunakan untuk mengatasi diare dengan cepat.

Nah, kira-kira apa saja sih manfaat daun jambu biji yang lainnya? Kali ini Manfaatdaunan akan berbagi seputar khasiat daun jambu biji yang bisa kita dapatkan, baik itu untuk kesehanta tubuh kita, juga untuk perawatan kecantikan.

Manfaat Daun Jambu Biji

Manfaat Daun Jambu Biji

Manfaat Daun Jambu Biji untuk Kesehatan

Manfaat daun jambu biji tidak terlepas dari kandungan nutrisi di dalamnya, seperti vitamin C dan flavonoid seperti quercetin. Daun jambu biji sangat baik untuk kita seduh, dijadikan sebagai teh untuk kita konsumsi pada pagi hari. Khasiatnya sangat luar biasa, oke langsung saja, berikut ini beberapa manfaat daun jambu biji untuk kesehatan yang harus anda ketahui:

1. Mengatasi Diare  

Manfaat daun jambu biji untuk kesehatan yang pertama adalah untuk mengobati atau mengatasi diare, kalau khasiat yang satu ini sudah menjadi rahasia umum, semua orang sudah tahu tentang manfaat daun jambu biji yang satu ini. 
Teh daun jambu dapat membantu untuk menghambat berbagai bakteri penyebab diare. Bagi penderita diare, meminum teh ini kemungkinan akan mengalami tinja yang lebih sedikit, nyeri perut berkurang, tinja tidak encer dan pemulihan yang lebih cepat, menurut Drugs.com. Sebuah studi yang diterbitkan dalam “Revista do Instituto de Medicina Tropical de São Paulo” pada tahun 2008 menemukan bahwa ekstrak jambu biji-daun menghambat pertumbuhan bakteri Staphylococcus aureus, yang merupakan penyebab umum diare.
Para peneliti juga menemukan bahwa ekstrak daun jambu biji efektif membunuh jenis bakteri yang dapat menyebabkan infeksi diare. Beberapa studi klinis kecil mendukung manfaat ini dari daun jambu biji, termasuk salah satu yang diterbitkan pada tahun 2000 dalam “Chinese Journal of Integrated Traditional and Western Medicine” di mana subyek yang diberi ekstrak daun jambu biji menjadi pulih lebih cepat dari infeksi diare daripada mereka yang tidak diberi ekstrak, tetapi percobaan yang lebih besar masih diperlukan untuk mengkonfirmasi manfaat ini.

2. Menyehatkan Jantung

Manfaat daun jambu biji yang kedua adalah untuk menjaga kesehatan jantung kita. Hal ini dikarenakan teh daun jambu biji juga dapat berkhasiat bagi kesehatan jantung dan sistem peredaran darah, menurut penelitian laboratorium dan beberapa penelitian kecil klinis. Senyawa dalam daun jamnu biji dapat membantu mengurangi tekanan darah dan detak jantung, menurut sebuah studi laboratorium yang diterbitkan pada tahun 2005 dalam “Methods and Findings in Experimental and Clinical Pharmacology”. Penelitian ini menemukan bahwa hewan yang telah memakan ekstrak daun jambu biji, telah mengurangi tekanan darah dan denyut jantung.

3. Mengatasi Diabetes

Tidak hanya untuk mengatasi diare, ternyata daun jambu biji juga berkhasiat untuk mengatasi diabetes yang kita alami. Hal ini dikarenakan adanya kandungan beberapa flavonoid dan senyawa lain dalam daun jambu biji dapat membantu menjaga gula darah tetap rendah, setelah memakan makanan yang tinggi karbohidrat. 
Review pada “Nutrition and Metabolism” merangkum temuan laboratorium dari beberapa penelitian yang menunjukkan bahwa daun jambu biji menghambat beberapa enzim yang berbeda, dengan mengkonversi karbohidrat dalam saluran pencernaan menjadi glukosa, yang berpotensi memperlambat penyerapan ke dalam darah.
Beberapa uji klinis yang dilakukan di Jepang yang mendukung kemungkinan kandungan anti diabetes jambu biji. Laporan ini menunjukkan bahwa minum teh secara teratur membantu glukosa darah menjadi lebih rendah pada subyek dengan diabetes tipe 2, dibandingkan dengan subyek yang sama namun tidak mengkonsumsi teh.

4. Mengontrol Kolesterol

Selain untuk mengontrol gula dalam darah, ternyata khasiat daun jambu biji yang tidak kakalh luar biasanya adalah untuk mengontrol kolesterol. Jika kita mengkonsumsi teh daun jambu biji maka akan merubah kadar kolesterol dan trigliserida. 
Hal ini didasarkan pada sebuah penelitian, dimana peserta yang minum teh daun jambu biji memiliki total kadar kolesterol yang rendah setelah delapan, menurut sebuah artikel yang diterbitkan dalam “Nutrisi & Metabolisme” pada bulan Februari 2010. Percobaan lain telah menunjukkan manfaat yang sama, dengan studi panjang mulai dari empat minggu sampai 12 minggu dan dosis mulai 0,4-1 kilogram per hari, menurut Drugs.com.

5. Obat Demam Berdarah 

Daun jambu biji juga berkhasiat untuk mengatasi dan mengobaati demam berdarah secara alami. Caranya yaitu dengan membuat minuman daun jambu biji. Pertama silahkan siapkan 5 lembar daun jambu biji, lalu rebus dengan air sebanyak 2 gelas hingga mendidih. Ramuan ini bisa diminum dalam waktu 4 jam sekali hingga sembuh.

6. Obat Sariawan

Anda mengalami sariawan? Daun jambu biji juga bisa anda manfaatkan untuk mengobatinya. Caranya, pertama, siapkan 1 genggam daun jambu biji segar dan 1 jari kulit batang pohon jambu biji. Rebus dengan 1 liter air. Saring dan minum air rebusan ini 2 kali sefari.

7. Menyembuhkan Luka Berdarah atau Borok

Manfaat daun jambu biji selanjutnya adalah untuk mengobati luka berdarah atau borok. Caranya, yaitu lumatkan 4-5 helai daun jambu biji segar. Tempelkan lumatan daun tersebut di tempat luka yang berdarah atau borok. Lakukan beberapa kali sehari, hingga sembuh.

8. Obat Ambeien

Selain dapat mengatasi diare, daun jambu biji juga bisa kita gunakan untuk mengobati ambeien. Caranya yaitu, pertama siapkan beberapa lembar daun jambu biji muda yang ada dipucuk dan 1 pisang batu. Cuci bersih kedua bahan tersebut, pisang batu tak perlu di kupas. Setelah bersih lalu ditumbuk. Air perasannya di tampung lalu di minum. Lakukan setiap hari secara teratur.

9. Obat Beser (sering buang air kecil)

Anda mengalami beser atau buang air kecil terus-terusan? Nah, anda bisa memanfaatkan daun jambu biji untuk mengatasi. Caranya yaitu, pertama cuci 3 pucuk daun jambu biji. Makan langsung dengan sedikit garam dan sedikit merica. Dimakan setiap siang dan malam selama 2 hari.

10. Obat Sakit Kulit

Jika anda mengalami sakit kulit seperti gatal-gatal, anda bisa memanfaatkan daun jambu biji untuk mengatasinya. Caranya silahkan cuci bersih segenggam daun muda jambu biji dan 7 kuntum bunga jambu biji. Lumatkan sampai halus dan gosokkan pada kulit yang sakit.

11. Obat Perut Kembung Pada Anak-anak

Jika anak anda kembung jangan cemas, anda bisa mengataasinya dengna menggunakan daun jambu biji, caranya silahkan siapkan 3 lembar daun jambu biji muda yang ada dipucuk, 1/2 jari kulit batang pulosari, 5 butir adas. Rebus semua bahan dengan 3 gelas air hingga airnya tinggal segelas. Saring dan minum air rebusan tersebut.

Manfaat Daun Jambu Biji untuk Kecantikan Alami

Selain berbagai manfaat daun jambu biji di atas, ada juga beberapa khasiat lain dari daun jambu biji untuk kecantikan alami yang harus anda ketahui, berikut ini diantarnaya:

1. Mengobati Jerawat dan Bintik Hitam

Manfaat daun jambu biji untuk kecantika yang pertama adalah dapat kita gunakan untuk menghilangkan jerawat dan bintik-bintik jitam pada kulit wajah kita. Kandungan antiseptik pada daun jambu biji berguna untuk membunuh bakteri yang menyebabkan jerawat. Tumbuk beberapa daun jambu biji dan terapkan pada jerawat dan bintik-bintik gelap. Bilas dengan air setelah beberapa waktu dan lakukan secara teratur.

2. Mencegah Penuaan Dini

Daun jambu biji juga bisa kita gunakan untuk mengatasi penuaan dini. Hal ini dikarenakan kandungan antioksidan di dalamnya yang berfungsi untuk menghancurkan radikal bebas yang merusak kulit , sehingga akan melindungi kulit dari penuaan, serta meningkatkan warna kulit dan tekstur. Rebusan daun jambu biji matang dapat diterapkan pada kulit untuk mengencangkan kulit.

3. Mengobati Rambut Rontok

Rambut anda rontok? Silahkan manfaatkan daun jambu biji untuk mengatasinya. Caranya rebus segenggam daun jambu biji dalam satu liter air selama sekitar 20 menit. Setelah di dinginkan, terapkan pada kulit kepala, sambil di pijat.

Bagaimana? Ternyata sangat luar biasa sekali bukan? Daun jambu biji yang selama ini kita biarkan saja ternyata memiliki segudang manfaat yang sangat luar biasa. Itulah beberapa manfaat daun jambu biji untuk kesehatan dan kecantikan yang bisa kamit bagikan semoga bermanfaat untuk pembaca semua.
Jangan lupa untuk membagikan artikel ini dengan yang lainnya ya. Baca juga 23 Manfaat Daun Pandan untuk Kesehatan dan Kecantikan
Share
 
Copyright © 2015. Manfaat Daunan.
Design by Herdiansyah Hamzah. Published by Themes Paper. Powered by Blogger.
Creative Commons License